------------------------------

Konseling & Terapi Keluarga

Bookmark and Share

Konseling keluarga adalah penerapan konselingpada situasi yang khusus. Konseling keluarga memfokuskan pada masalah-masalah berhubungan dengan situasi keluarga dan penyelenggaraannya melibatkan anggota keluarga.

Konseling keluarga memandang keluarga secara keseluruhan bahwa permasalahan yang dialami seorang anggota keluarga akan efektif diatasi jika melibatkan anggota keluarga yang lain. Konseling keluarga bertujuan membantu anggota keluarga belajar dan memahami bahwa dinamika keluarga merupakan hasil pengaruh hubungan anggota keluarga. Membantu anggota keluarga agar dapat menerima kenyataan bahwa apabila salah seorang anggota keluarga memiliki permasalahan, hal itu akan berpengaruh terhadap persepsi, harapan, dan interaksi anggota keluarga lainnya. Memperjuangkan (dalam konseling), sehingga anggota keluarga dapat tumbuh dan berkembang guna mencapai keseimbangan dan keselarasan. Mengembangkan rasa penghargaan dari seluruh anggota keluarga terhadap anggota keluarga yang lain.

Salah satu model konseling keluarga adalah terapi keluarga atau family therapy. Terapi ini mulai dikembangkan sejak tahun 1950. Terapi keluarga merupakan suatu metode yang menggunakan pendekatan struktural dalam menanggani masalah keluara. Titik tolak dari pendekatan ini ialah pendapat bahwa keluarga merupakan suatu sistem sosail terkecil. Jadi, jika salah seorang anggota keluarga mengalami masalah-masalah yang mengganggu keseimbangan dirinya atau penampilan tingkah lakunya maka seluruh keluarga yang lain akan juga mengikuti gangguan atau goncangan itu.

Terapi keluarga atau disebut juga sebagai terapi keluarga dan pasangan dan terapi sistem keluarga adalah cabang dari psikoterapi yang bekerja dengan keluarga dan pasangan dalam hubungan intim untuk memelihara perubahan dan perkembangan. Ini cenderung untuk melihat perubahan dalam hal sistem interaksi antar anggota keluarga. Ini menekankan hubungan keluarga sebagai faktor penting dalam kesehatan psikologis.

 TUJUAN :

1. Menurunkan konflik kecemasan keluarga
2. Meningkatkan kesadaran keluarga terhadap kebutuhan masing-masing anggota keluarga
3. Meningkatkan kemampuan penanganan terhadap krisis
4. Mengembangkan hubungan peran yang sesuai
5. Membantu keluarga menghadapi tekanan dari dalam maupun dari luar anggota keluarga
6. Meningkatkan kesehatan jiwa keluarga sesuai dengan tingkat perkembangan anggota keluarga

INDIKASI TERAPI KELUARGA
  1. Konflik perkawinan, sibling konflik, konflik beberapa generasi
  2. Konflik orang tua & anak
  3. Proses transisi dlm keluarga ; pasangan baru menikah, kelahiran anak pertama, anak mulai remaja
  4. Terapi individu yg perlu melibatkan anggota keluarga lain
  5. Tdk ada kemajuan terapi individu
 HARAPAN:

1. Memberikan stimulasi dalam perkembangan anak
2. Memperbaiki dan menumbuhkan hubungan interpersonal keluarga
3. Upaya pencegahan dan penyembuhan dari gangguan mental dari anggota keluarga.

"Accurate" Health Center Medan merupakan pusat konseling dan terapi psikologi yang berada di pusat kota Medan akan membantu klien dalam mengatasi dan memberikan sesi konseling terhadap anggota keluarga yang bermasalah, seperti konseling perniakahan suami istri, pertikaian antara orang tua dan anak, permusuhan antara saudara kandung maupun keluarga yang lainnya, dsb.

Konseling keluarga akan diberikan dalam beberapa sesi terapi yang bertujuan untuk mengerti pola permasalahan dan karakter masing-masing individu yang bermasalahan melalui tes psikologi, sehingga para pasien termotivasi untuk memperbaiki diri secara pribadi maupun hubungan dengan orang lain, terutama keluarga.

Terapi yang dapat diberikan berupa psikoterapi (terapi psikologi) maupun hipnoterapi (jika diperlukan) untuk memperbaiki kelemahan-kelemahan dari diri, memperbaiki persepsi masing-masing anggota keluarga, mengubah tingkah laku dan memecahkan masalah personal maupun hubungan masyarakat.

Pengobatan "Accurate" Health Center merupakan pengobatan yang aman, alami dan tanpa efek samping. Rahasia Terjamin.

Hubungi "Accurate" Health Center untuk penangananya.

"Accurate" Health Center Medan
Jl. Tilak No. 76 (Simpang Demak)
Telp. (061) 7322480
Medan


Website : Http://www.accuratehealth.blogspot.com

{ 0 comments... Views All / Send Comment! }

Post a Comment